Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari 2017

Gerak Jalan HUT PGRI dan Korpri

Hari Minggu, 26 November 2017 segenap guru dan karyawan SMP Negeri 2 Sragen ikut memeriahkan HUT PGRI dan KORPRI Kabupaten Sragen dengan jalan santai dalam rangka peringatan HUT Guru Nasional dan Korpri. Kegiatan jalan santai diawali upacara yang dipimpin oleh Bupati Sragen, seklaigus membuka acara tersebut.  Setelah finish, pihak panitia menyediakan berbagai hadiah untuk peserta gerak jalan dan warga yang telah lunas PBB. Para peserta tetap antusias dan harap-harap cemas menanti pengundian hadiah.
Dalam rangka peringatan Hari Guru Nasional dan Ulang Tahun PGRI ke 72 SMP Negeri 2 Sragen mengadakan upacara dengan petugas semua guru dan karyawan. pelaksanaan upacara berjalan dengan khidmat, dan pembina upacara Ketua PGRI Ranting SMP Negeri 2 Sragen Bp. Cipto Suparno. Beliau memberikan sambutan agar kita sebagai guru bisa digugu dan ditiru. Para guru hendaknya meningkatkan etos kerja yang maksimal dan menjadi suri tauladan dalam mendidik anak bangsa. Kepada para siswa pun diharapkan untuk meningkatkan belajar demi menyongsong masa depan.
Lomba Pekan Seni Kabupaten Sragen yang diadakan Senin, 21 November 2017 di Rumah Dinas Bupati Sragen, untuk Karawitan diikuti oleh 13 SD, dan 8 SMP. Acara diawali dengan doa dan pembukaan oleh Bupati Sragen. Dari SMP Negeri 2 Sragen memulai latihan karawitan di RSPD Sragen. Latihan dari awal bulan November setiap hari kecuali Minggu, dibimbing oleh Ibu waginah, Bapak Puryanto dan Bapak Sutomo. Atas kegigihan guru pendamping dan siswa, alhamdulillah meraih Juara 2. Harus mengakui keunggulan SMP Negeri 1 Sambirejo. Semoga kedepannya lebih baik dan lebih maksimal lagi dalam berusaha. 

Persiapan Ujian Nasional 2018

Bank Soal UN SMP 9 Tahun Terakhir Berikut ini kumpulan soal UN SMP dari Tahun 2009 samapai 2017, berupa naskah asli (scan), silakan download 1. Ujian Nasional 2017 2. Ujian Nasional 2016 3. Ujian Nasional 2015 4. Ujian Nasional 2014 5. Ujian Nasional 2013 6. Ujian Nasional 2012 7. Ujian Nasional 2011 8. Ujian Nasional 2010 9. Ujian Nasional 2009 Silakan di share, barangkali ada rekan pendidik, orang tua siswa, atau siswa yang memerlukannya. semoga bermanfaat.

Juara 2 Atletik

Proses tidak akan mengkhianati hasil. Usaha Muhammad Khosem (7G) meraih Juara 2 Lomba Atletik dalam Kejuaran Gala Desa memberi motivasi untuk kita semua untuk meniru jejaknya.  Akan menjadi kebanggaan buat kita, bila apa yang kita lakukan membanggakan sekolah dan menjadi sebuah pengalaman yang tidak terlupakan. 

Ulangan Tengah Semester Gasal

Untuk mengukur kemampuan siswa dan tolak ukur guru dalam evaluasi pembelajaran yang dilakukan, maka sekolah melaksanakan kegiatan rutin setiap setengah semester, yakni Ulangan Tengah Semester, yang dilaksanakan pada 25-30 September 2017. Kegiatan dimulai pukul 07.30 sampai pukul 11.00 WIB. Tiap hari 2 mata pelajaran yang diujikan. Kegiatan ini dilakukan dengan persiapan matang, dan diikuti siswa dengan antusias. 

Pembinaan dari Polres Sragen

Apel pagi yang tidak seperti biasanya, dilakukan pembinaan dari POLRES SRAGEN. Diikuti oleh guru, karyawan, siswa dengan tertib. Inti dari pembinaan dari Bp. Seno selaku pembina apel, bahwa semua siswa harus hati-hati dalam menyikapi berita di Media Sosial. Berita yang makin mudah menyebar, jangan langsung dipercaya kebenarannya, karena belum tentu benar. Apalagi berita itu langsung dishare ke  teman lainnya tanpa sumber dan kebenaran yang nyata. Dan akhirnya tersebar berita yang tidak jelas alias hoax. 

Penilaian Kinerja Kepala Sekolah

Selasa, 17 Oktober 2017, SMP Negeri 2 Sragen menerima tamu dari Dinas Pendidikan Kab, Sragen, yakni Bp. Margono, dan Bp. Hartono, selaku pengawas SMP untuk menilai kinerja Kepala Sekolah dalam hal mengkoordinir dan memanajemen sekolah yang menjadi tanggung jawabnya. Kegiatan ini kegiatan tahunan dari Dinas Pendidikan. Seharusnya dilaksanakan akhir tahun, bulan Desember, akan tetapi maju beberapa bulan. Segala sesuatu yang dipersiapkan dengan matang, akan memperoleh hasil maksimal. Kerjasama yang baik antara guru, karyawan dan tentunya Kepala Sekolah sendiri akan mensukseskan kegiatan ini. 

Pembiasaan Mengaji

Bisa karena terbiasa, mungkin itu pepatah yang tepat untuk menanamkan ke siswa tentang pentingnya mengaji. Hal sederhana yang mungkin jarang dilakukan anak-anak jaman sekarang ini. Untuk itulah, sekolah memfasilitasi dan membiasakan mengaji seminggu 3x (yakni hari Selasa, Rabu dan Jumat) untuk semua siswa tanpa terkecuali dipandu oleh Guru Agama dengan didampingi oleh Bapak/Ibu guru. Manfaat mengaji akan lebih dirasakan diri sendiri apabila kebiasaan tersebut menjadi sebuah kebiasaan atau rutinitas. Kebiasaan bagi pemeluk agama lain adalah menyesuaikan, yakni membaca kitab suci /pendalaman agama sesuai dengan agama yang dianutnya.

Pembelajaran TIK

Siswa senang, asyik dan senang akan pembelajaran adalah salah satu tujuan guru dalam pembelajaran. Disamping itu, dengan rasa senang yang dirasakan siswa akan menimbulkan motivasi dan semangat dalam mengikuti pembelajaran, sehingga akan berdampak pada peningkatan kualitas siswa pada siswa dan sekolah. 

PENYERAHAN AIR BERSIH

          Senin, 12 September 2017 kami rombongan SMP Negeri 2 Sragen yang diikuti Kepala Sekolah, guru, karyawan, dan perwakilan siswa menuju ke Jenar, Kabupaten Sragen, untuk menyerahkan 1 tangki air bersih sebagai bentuk latihan bakti sosial untuk membantu korban krisis air bersih . Air bersih didapat dari penjualan kardus bekas yang dikumpulkan siswa-siswi SMP Negeri 2 Sragen. Kedatangan kami disambut baik oleh warga desa setempat.             Kegiatan seperti ini merupakan bentuk partisipasi anak-anak dalam berlatih bakti sosial untuk meningkatkan peri kemanusiaan antar sesama manusia,kita harus banyak bersyukur karena tinggal di kota yang segala sesuatu dapat didapatkan dengan mudah.

Sosialisasi KKR

               Selasa, 12 September 2017 kami 4 orang siswa selaku perwakilan dari organisasi OSIS, PMR, dan Pramuka SMPN 2 Sragen mengikuti penyuluhan atau sosialisasi KKR yang bertempat di gedung Dinas Pendidikan Sragen yang diikuti oleh kurang lebih 20 siswa dari berbagai SMP di Kabupaten Sragen. Penyuluhan yang dilakukan mengenai kesehatan reproduksi remaja(KRR), bahaya merokok & napza, dan pornografi. Penyuluhan ini dilaksanakan oleh BALKESMAS (Balai Kesehatan Masyarakat) wilayah Klaten. Kegiatan ini dilakukan guna mengertinya siswa siswi tentang bahayanya rokok dan lain sebagainya .Kegiatan semacam ini sangat bermanfaat, tentunya di era sekarang ini ,banyak pelajar yang merokok ,menggunakan narkoba, bahkan hamil pranikah. Tentunya kegiatan seperti ini harus lebih dikembangkan dan diperluas.

Workshop Kurikulum

Untuk meningkatkan kualitas dan kompetensi diri dalam rangka menunjang kinerja guru, diadakan workshop perangkat pembelajaran bagi semua guru dan karyawan SMP Negeri 2 Sragen. Kegiatan itu dibuka pada Sabtu, 10 September 2017 pukul 09.00 dan direncakanan sampai 30 September di hari yang sama. Workshop dihadiri oleh pejabat Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sragen, yakni Kadinas (Drs. Suwardi, MM), Kepala Bidang Pembinaan PTK (Dra. Sunari, M.Pd) dan Kepala Bidang Pembinaan SMP (Drs. Hadi Sutopo, M.Si).

Penyerahan Hewan Kurban

Senin, 28 agustus 2017 kami rombongan SMP Negeri 2 Sragen yang diikuti guru, karyawan dan perwakilan siswa menuju ke Desa Gilirejo Baru, Kecamatan Miri, Kabupaten Sragen. Menyerahkan tujuh kambing sebagai bentuk latihan kurban bagi siswa-siswi. Kedatangan kami disambut baik oleh Pak Carik beserta staf di Kantor Kepala Desa Gilirejo Baru, meskipun bapak Kepala Desa berhalangan hadir, dikarenakan acara kedinasan di luar. Akan tetapi, tidak mengurangi kekhidmatan acara pada hari itu. 

Sosialisasi Adiwiyata Nasional

Hari ini, senin 28 Agustus 2017, bapak Kepala Sekolah Prihantomo, S.Pd, didampingi oleh bapak Drs Suparmin dan bapak Drs Yedut, mengadakan Sosialisasi Sekolah Adiwiyata Nasional di SMP Negeri 1 Miri Sragen. Tampak disana juga ada Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) beserta pendampingnya. Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk memberikan pemahaman tentang Sekolah Adiwiyata dan memberikan suport untuk kegiatan yang akan dilakukan. 

Workshop Kawruh Basa Jawa

Apa itu workshop? Bisa dibilang workshop sebagai ajang bagi para siswa untuk memecahkan masalah yang ada dan mencari solusinya, nah kali ini  SMP NEGERI 2 SRAGEN ditunjuk untuk mengikuti acara tersebut dengan tema yang sudah ditentukan yaitu nguri-uri basa jawa kanthi gumbira, yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sragen, acara tersebut dilaksanakan pada hari Rabu 23 Agustus 2017 pukul 08.00 WIB sd 14.00 WIB di Gedung KORPRI Sragen, Jawa Tengah.

Road Show di Polres Sragen

Rabu, 23 agustus 2017, beberapa siswa mengikuti acara road show di POLRES Sragen yang diawali dengan senam pagi bersama, dilanjutkan dengan mengucapkan yel-yel dan kegiatan berfoto bersama.   Acara dilanjutkan dengan berbagai acara yaitu naik ke bus polisi cakrawala lalu lintas, yakni bus polisi lalu lintas pintar. Di dalam bus tersebut terdapat laptop yang berisi mainan untuk mengetahui tentang seluk-beluk lalu lintas.

Peringatan HUT RI ke 72

Peringatan kemerdekaan RI ke-72 kali ini, SMP Negeri 2 Sragen mengadakan berbagai kegiatan. Kegiatan yang dilakukan dimulai dari upacara bendera, dan dilanjutkan dengan kegiatan lomba anak-anak. Kegiatan lomba tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 19 Agustus 2017. Kenapa hari Sabtu? Karena jika dilakukan hari Jumat adalah hari pendek, kurang tepat untuk melakukan lomba-lomba. 

Meraih Adiwiyata Mandiri 2017

Percaya bahwa setiap usaha dan kerja kerasmu, tak akan pernah mengingkari hasil akhir dikemudian hari. Mungkin semboyan itu yang cocok untuk sekarang. Usaha yang dipersiapkan untuk meraih Penghargaan Adiwiyata Mandiri akhirnya terbayar sudah. Dari penataan ruang dan halaman sekolah sampai dengan persiapan administrasi maupun persiapan warga sekolah akan makna Adiwiyata, maka pada hari Selasa, 1 agustus 2017 rombongan SMP Negeri 2 Sragen berangkat menuju ibukota untuk mengambil penghargaan tersebut. 

INOVASI PEMBELAJARAN LH

MAJALAH SEKOLAH PUISI ARTIKEL KARYA ILMIAH MEMBUAT JAMUR DAN SIRUP JAHE MEMBUAT MARS ADIWIYATA DAN YEL-YEL MEMBUAT MADING KELAS MEMBUAT PIN ADIWIYATA MEMBUAT SIRUP SELAI MARKIS MEMBUAT NUGGET IKAN NILA

PROGRAM PANCA ADIWIYATA

 TALINGSRI TUNAK TUPOT (Cinta Lingkungan ASRI, Satu Anak Satu Pot) TALINGSRI TUGU TUPOT (Cinta Lingkungan ASRI, Satu GuruSatu Pot) TALINGSRI TUKAR TUPOT (Cinta Lingkungan ASRI, Satu KaryawanSatu Pot) TALINGSRI TUKOM TUPOT (Cinta Lingkungan ASRI, Satu Komite Satu Pot) TALINGSRI TUWAL TUPOT (Cinta Lingkungan ASRI, Satu Wali Murid Satu Pot

Majalah Sekolah

Sebagai wadah kreasi, inovasi warga sekolah, baik siswa, maupun tenaga pendidik, maka diterbitkanlah majalah Espero, yang terbit tiap 3 bulan. Karya yang dapat ditampung adalah karya yang benar-benar layak untuk dikonsumsi oleh warga sekolah pada khususnya. Karya tersebut bisa berbentuk puisi, artikel, zodiak, cerpen, wawasan tentang lingkungan sekolah dan masih banyak lagi. 

Pembelajaran Melibatkan Orang Tua

Orang tua siswa memberikan bantuan tanaman ke sekolah, misalkan tanaman toga, tanaman anggrek, dll Orang tua siswa mengarahkan anak untuk membawa sampah bekas yang bisa dimanfaatkan untuk bisa diolah menjadi karya Orang tua siswa mengarahkan anak untuk membawa daun basah untuk diolah menjadi kompos