Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2017

Penyerahan Hewan Kurban

Senin, 28 agustus 2017 kami rombongan SMP Negeri 2 Sragen yang diikuti guru, karyawan dan perwakilan siswa menuju ke Desa Gilirejo Baru, Kecamatan Miri, Kabupaten Sragen. Menyerahkan tujuh kambing sebagai bentuk latihan kurban bagi siswa-siswi. Kedatangan kami disambut baik oleh Pak Carik beserta staf di Kantor Kepala Desa Gilirejo Baru, meskipun bapak Kepala Desa berhalangan hadir, dikarenakan acara kedinasan di luar. Akan tetapi, tidak mengurangi kekhidmatan acara pada hari itu. 

Sosialisasi Adiwiyata Nasional

Hari ini, senin 28 Agustus 2017, bapak Kepala Sekolah Prihantomo, S.Pd, didampingi oleh bapak Drs Suparmin dan bapak Drs Yedut, mengadakan Sosialisasi Sekolah Adiwiyata Nasional di SMP Negeri 1 Miri Sragen. Tampak disana juga ada Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) beserta pendampingnya. Kegiatan tersebut dimaksudkan untuk memberikan pemahaman tentang Sekolah Adiwiyata dan memberikan suport untuk kegiatan yang akan dilakukan. 

Workshop Kawruh Basa Jawa

Apa itu workshop? Bisa dibilang workshop sebagai ajang bagi para siswa untuk memecahkan masalah yang ada dan mencari solusinya, nah kali ini  SMP NEGERI 2 SRAGEN ditunjuk untuk mengikuti acara tersebut dengan tema yang sudah ditentukan yaitu nguri-uri basa jawa kanthi gumbira, yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sragen, acara tersebut dilaksanakan pada hari Rabu 23 Agustus 2017 pukul 08.00 WIB sd 14.00 WIB di Gedung KORPRI Sragen, Jawa Tengah.

Road Show di Polres Sragen

Rabu, 23 agustus 2017, beberapa siswa mengikuti acara road show di POLRES Sragen yang diawali dengan senam pagi bersama, dilanjutkan dengan mengucapkan yel-yel dan kegiatan berfoto bersama.   Acara dilanjutkan dengan berbagai acara yaitu naik ke bus polisi cakrawala lalu lintas, yakni bus polisi lalu lintas pintar. Di dalam bus tersebut terdapat laptop yang berisi mainan untuk mengetahui tentang seluk-beluk lalu lintas.

Peringatan HUT RI ke 72

Peringatan kemerdekaan RI ke-72 kali ini, SMP Negeri 2 Sragen mengadakan berbagai kegiatan. Kegiatan yang dilakukan dimulai dari upacara bendera, dan dilanjutkan dengan kegiatan lomba anak-anak. Kegiatan lomba tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 19 Agustus 2017. Kenapa hari Sabtu? Karena jika dilakukan hari Jumat adalah hari pendek, kurang tepat untuk melakukan lomba-lomba. 

Meraih Adiwiyata Mandiri 2017

Percaya bahwa setiap usaha dan kerja kerasmu, tak akan pernah mengingkari hasil akhir dikemudian hari. Mungkin semboyan itu yang cocok untuk sekarang. Usaha yang dipersiapkan untuk meraih Penghargaan Adiwiyata Mandiri akhirnya terbayar sudah. Dari penataan ruang dan halaman sekolah sampai dengan persiapan administrasi maupun persiapan warga sekolah akan makna Adiwiyata, maka pada hari Selasa, 1 agustus 2017 rombongan SMP Negeri 2 Sragen berangkat menuju ibukota untuk mengambil penghargaan tersebut.